
Kades Terpilih Desa Aek Mual Kec.Siabu Ahmad Tigor Tarihoran
AEK MUAL(Malintangpos Online): ” Terimakasih kepada seluruh masyarakat, Amanah warga Terus Dijaga,” Ujar Ahmad Tigor Tarihoran perahi 161 suara dari suara sah 314 suara, pada Pilkades serentak,21 Agustus 2023 yang lewat di Desa Aek Mual Kecamatan Siabu Mandailing Natal
Pilkades Aek Mual, 21 Agustus 2023 berjalan dengan aman dan sukses dimana, Total suara sah : 314 orang, untuk Cakades Nomor Urut 1. Pandapotan 147 suara, Nomor Urut 2.Syukur Siregar 6 suara dan Nomor Urut 3.Ahmad Tigor Tarihoran 161 suara dan sekaligus sebagai Pemenang dan Kades Terpilih
Siapa Ahmad Tigor Tarihoran..? Dia adalah Putra Almarhum AT.Tarihoran Wartawan Hr.Mumbar Umum yang dulunya bertugas diwilayah Tabagsel.
Kades terpilih ini, lahir di Desa Aek Mual, 20 Maret 1972 dan selama 22 tahun menjadi Sekretaris Desa Aek Mual dan diangkat menjadi PNS 2007 yang lalu pada saat menjadi Sekretaris Desa.
” Sebenarnya, sejak awal Ahmad Tigor Tarihoran telah di prediksi menang pada Pilkades 21 Agustus 2023 yg lewat,” ujar warga Mengaku marga Nasution kepada Wartawan.
Alasannya..? Tanya Wartawan ” Selama ini Ahmad Tigor Tarihoran lah yang mengurusi 160 KK atau 700 jiwa Penduduk Desa Aek Mual, sebab dia Sekretaris Desa dan wajarlah dia menjadi Kades,” ujar Nasution lagi sambil acung jempol ( Dita)
Admin : Dita Risky Saputri.SKM.