MENJELANG Hari Pers Nasional (HPN) 09 Februari 2021 yang akan datang ini ada baiknya Wartawan yang bertugas di Kabupaten Mandailing Natal,membuat kegiatan yang bisa membantu masyarakat kita yang memang membutuhkan.
Apalagi kita tau bersama bahwa Wartawan itu tugasnya Menulis di Media secara terus menerus,artinya jangan mentang -mentang mempunyai Kartu Pers dari salah satu media,lalu mengaku -ngaku Wartawan, itu salah,tapi Menulis lah sesuai profesi yang kita miliki.
Contoh, Syahren Hasibuan salah satu Wartawan yang menggunakan tulisannya untuk membantu warga yang kurang mampu, saya sebagai salah satu Wartawan,sangat meng apresiasi karyanya yang setiap waktu membuat masyarakat terbantu.
Makanya, Malintang Pos Group di tahun 2021 ini untuk yang kedua(2) kalinya memberikan PENGHARGAAN Malintang Pos Award dan Insya Allah akan menyerahkannya langsung nanti kepadanya sekitar 26 atau 28 Januari 2021 mendatang ini.
Karena itu, terkadang kita sebagai Wartawan ikut heran dengan Instansi Pemerintah Mandailing Natal seperti Dinas Sosial yang kita lihat ataupun kita dengar fungsinya untuk memperhatikan warga kurang mampu sangat minim sekali.
Kenapa begitu..? Apakah kita karena tidak diberitahu, kan ada BST,PKH dan segala macam Bantuan Sosial lainnya, betul sekali,tapi untuk dapat menyentuhkan warga yang benar -benar membutuhkan perhatian sangat minim sekali perhatian Pemerintah Mandailing Natal.
Apakah karena anggaran tidak ada, bisa jadi, tentu kita perlu bertanya dengan posisi anggaran hampir sebanyak Rp 1,7 Triliun APBD Mandailing Natal,kenapa warga kita masih banyak yang kurang diperhatikan,entahlah,hanya pejabat kita yang bisa menjawab.
Karena itu, momen Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2021 mendatang ini, ada baiknya Wartawan Kompak dan ambil peran Bhakti Sosial di tengah -tengah masyarakat kita.
Bagaimana caranya ,? Kenapa Kapolres Mandailing Natal AKBP.Horas Tua Silalahi,S.IK.M.Si mampu langsung turun melihat,mendengar keluh kesah masyarakat Mandailing Natal,tentu karena tergugah dengan karya-karya Wartawan seperti Syahren Hasibuan( Bersambung Terus)
Admin : Iskandar Hasibuan.