Warga Kec.Natal Hanyut di Sungai Batang Natal

LINGGABAYU(Malintangpos Online): ” Malang benar Nasibnya, ” Kalimat itulah yang disebut warga kepada Roy Saputra Simanungkalit(25) warga Desa Sikara -Kara III Kec. Natal, yang hanyut di Sungai Batang Natal Kab. Madina, Sabtu(5/9) dan ketika ditemukan sudah meninggal dunia.

Informasi yang diperoleh dari warga via selular dari Desa Lancat Kec. Linggabayu,korban sebelumnya lagi membetulkan Eskavator pengambil Emas, setelah selesai di sekitar Desa Lancat, bersama temannya menyeberangi Sungai(Aek) Batang Natal.

” Mereka berdua, kawannya bisa ke seberang, korban mungkin ngak bisa renang, jadi hanyut, ” Ujar penelephon yang dihubungi.

 

Pria 25 tahun Tewas di aliran Sungai Batang Natal

Kapolsek Lingga Bayu AKP Jamal kepada Malintangpos Onlinr melaui selernya membenarkan kejadian orang hanyut tersebut.

“Roy Simanungkalit bersama dengan kawannya Ruli Chandra selesai bekerja dan hendak pulang menuju rumah dengan menyeberang aliran sungai Batang Natal yang berada di Desa Lancat Kecamatan Lingga Bayu,” ujar Kapolsek.

Selanjutnya, pukul 06.15 Wib, saat saksi Ruli Chandra sampai di tepi Aliran Sungai, ia melihat Korban melepaskan bungkusan Plastik berisikan pakaian yang dibawa serta melihat Korban megab saat berenang yang berjarak lebih kurang 1 meter dari tepi aliran sungai

Kemudian Ruli Chandra mencoba menghampiri Korban dan saat itu Ruli Chandra tidak melihat Korban yang berada dialiran Sungai kemudian Saksi Ruli Chandra berusaha mencari disekitaran namun Korban tidak ditemukan,
Setelah itu,  Ruli Chandra memberitahukan kepada Saksi lainnya yaitu Arman bahwa Korban telah hanyut tenggelam di Aliran Sungai Batang Natal”jelas Kapolsek

Kapolsek juga menambahkan bahwa keluarga korban meminta dibawa kerumah duka dan meminta membuat Surat Pernyataan bahwa tidak akan dilakukan Autopsi terhadap Korban.

”Untuk pemeriksaan Sementara di Rumah Sakit Dr. Husni Thamrin Natal terhadap korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan, diduga penyebab meninggalnya Korban karena hanyut dan tenggelam,”kata Kapolsek AKP. Jamal(Nanda)

 

Admin : iskandar hasibuan

Komentar

Komentar Anda

  • Dina Sukandar

    Related Posts

    Heboh, Pengadaan Mobil Dinas Jabatan Di Agara

    KUTACANE (Malintangpos Online) : Terkait pengadaan mobil dinas jabatan Bupati , Ketua DPRK dan Instansi Vertikal menjadi perbincangan hangat ditengah masyarakat Kabupaten Aceh Tenggara Provisi Aceh. Pasalnya, dalam upaya pemerintah…

    Read more

    Continue reading
    Bupati Serahkan Surat Tugas Plt.Sejumlah Dinas di Lingkungan Pemkab Padang Lawas

    PADANG LAWAS(Malintangpos Online): Bupati Putra Mahkota Alam Hasibuan, SE menyerahkan secara langsung Surat Tugas(ST) bagi pejabat struktural yang di tunjuk sebagai Plt di lingkungan Pemerintah Kabupaten Padang Lawas diruang kerja…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.