KPU Palas lantik 60 anggota PPK

Ketua KPU Syarifuddin Daulay saat melantik 60 anggota PPK se-palas

SIBUHUAN (Malintangpos Online):Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Padanglawas (Palas), melantik 60 orang anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk pelaksanaan Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur dan Bupati/Wakil Bupati tahun 2018 mendatang sekaligus pelakaanaan Pembekalan PPK. Pelantikan anggota PPK ini, merupakan tahap akhir dari proses seleksi anggota PPK yang sudah berjalan sejak Oktober lalu.

Pelantikan yang dilaksanakan di Aula Hotel Barumun Sibuhuan senin (6/11) dihadiri Staf Ahli Bupati bidang Ekonomi drh.H.Parmohonan Lubis, Wakil Ketua DPRD H.Irsan Bangun Harahap, Seluruh Komisioner KPU, Komisioner Panwaslih Palas, Perwakilan Kesbang, Pimpinan Parpol, Perwakilan Koramil 08 Barumun, perwakilan Kajari, perwakilan Desk Pilkada, serta Camat Barumun As’ad Tufeil Nst dan Rohaniawan dari kantor Kemenag.

Para anggota PPK yang dilantik, merupakan pilihan terbaik yang telah lolos tahap seleksi administrasi, seleksi tertulis dan seleksi wawancara,”Mereka sudah melalalui ragkaian seleksi,”kata ketua KPU Syarifuddin Daulay S.Ag usai melantik keenam puluh anggota PPK tersebut,

Lanjut Syarifuddin, ke 60/orang PPK  berasal dari 12 Kecamatan yang ada di Palas, dan Setiap kecamatan dipilih lima orang untuk membantu KPU dalam penyelenggaraan Pemilihan kepala daerah Kabupaten Palas 2018, sekaligus ke 60 anggota PPK akan langsung melaksanakan Pembekalan.

“Tugas utama PPK tersebut adalah melakukan rekapitulasi hasil penghitungan suara dari TPS. Sementara tugas penunjang lainnya adalah melakukan koordinasi di tingkat kecamatan terkait dengan implementasi kegiatan tahapan secara teknis,” tegasnya. (AH).

 

Admin: Siti Putriani